Bertugas 71 Hari, 5 Penjabat Bupati Walikota Resmi Dilantik

Prosesi pelantikan lima penjabat sementara bupati dan walikota di ruang CJ. Rantung.(foto: ist)

EXPOSEMEDIA.ID, MANADO – Pengisian lima jabatan bupati dan walikota yang non aktif karena maju di Pilkada akhirnya tuntas. Kelima penjabat sementara itu, resmi dilantik Penjabat Gubernur Agus Fathoni, atas nama Mendagri.

Pjs Agus Fathoni yang tiba di Manado Sabtu (26/9), melakukan tugas pertamanya dengan melantik kelima penjabat itu di ruang CJ. Rantung.

Mereka yang dilantik minus Manado dan Tomohon karena tidak maju Pilkada adalah Bitung, Minut, Minsel, Bolsel dan Boltim.

Pelantikan digelar sore tadi dengan menerapkan protokol kesehatan Covid 19.

Baca Juga:  Pasien Positif Corona Sulut Jadi 8 Orang

Berikut nama-nama penjabat sementara yang dilantik penjabat Gubernur Sulut Dr. Agus Fathoni, MS.

1. Pjs Walikota Bitung
Drs Edison Humiang (Asisten I Setda Sulut Bidang Pemerintahan)

2. Pjs Bupati Minahasa Utara (Minut)
Clay June Dondokambey (Biro Umum Setdaprov Sulawesi Utara)

3. Pjs Bupati Bolmong Selatan (Bolsel)
Praseno Hadi (Asisten Sekretaris Darah Provinsi Sulawesi Utara Bidang Perekonomian dan Pembangunan)

4. Pjs Bupati Minahasa Selatan (Minsell
Drs Mecky Onibala (Inspektur Daerah Provinsi Sulawesi Utara)

5. Pjs Bolmong Timur (Boltim)
Christian Talumepa SH MH (Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Daerah Provinsi Sulawesi Utara).(kab/rin/*)

Baca Juga:  Senator Djafar Ajak Umat Muslim Manado Semarakkan Takbiran

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *