EXPOSEMEDIA.ID, MANADO – Suatu daerah maju pastinya sudah meningkatkan semua aspek, termasuk infrastruktur dan ekonomi masyarakatnya. Hal itu yang ingin diwujudkan bakal calon bupati Boltim Drs. H. Suhendro Boroma, MSi.
Kandidat yang berpasangan dengan Drs Rusdi Gumalangit ini menginginkan, Boltim menjadi setara dengan daerah-daerah maju lainnya.
“Saya inginkan Boltim dikenal karena kemajuannya, bukan ketertinggalannya,” ujarnya saat menghadiri salah satu acara di Guaan, Kecamatan Mooat, Minggu (13/9/2020).
Menurut Om Edo, sapaannya, dia ingin mengaplikasikan semua ilmu dan jaringan yang dimiliki, untuk memajukan daerah paling timur di Bumi Totabuan tersebut.
“Alhamdulillah, jika dipercayakan menjadi pemimpin Boltim, bersama Papa Keken (sapaan Rusdi Gumalangit), kami akan mengerahkan semua kemampuan terbaik termasuk jaringan untuk membuat lompatan-lompatan di Boltim,” katanya sambil memohon doa dan dukungan.
Di tempat yang sama, Papa Keken mengaku berkomitmen bersama Om Edo untuk melakukan langkah-langkah baru demi percepatan kemajuan Boltim.
“Sehingga itu, kami berharap masyarakat Guaan mendukung kami dalam pesta rakyat 9 Desember nanti,” katanya.
Dia juga mengatakan, kehadiran Om Edo di Boltim menjadi berkat tersendiri.
Karena dengan kemampuan memimpin, manajerial dan jaringan tingkat nasional yang dimiliki Om Edo, diyakini akan sangat menguntungkan untuk membuat Boltim makin maju dan berdaya saing. (can/*)