Gorontalo Bobol, Satu Warga Positif CORONA

Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, sàat memberikan keterangan pers Kamis (9/4/2020) malam. (Foto: repro)

EXPOSEmedia, GORONTALO – Seorang warga Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, akhirnya dinyatakan positif.
Orang dengan status PDP (Pasien Dalam Pengawasan) itu diduga terpapar Covid 19 saat menghadiri pertemuan religi di Gowa, Sulawesi Selatan.

“Kami ingin menyampaikan kabar tak mengenakan, bahwa pada hari ini hasil pemeriksaan terhadap salah seorang pasien yang lagi dirawat di RS Aloei Saboe, sudah ada dari Makassar. Dan hasilnya, pasien tersebut dinyatakan positif. Dan saat ini pasien dalam pengawasan (PDP) masih dalam perawatan di RS Aloei Saboe, Gorontalo,” urai Rusli, Kamis (9/4/2020) kepada wartawan.

Baca Juga:  Asyik Miras, 2 Perempuan Plus 3 Remaja Pria Ditangkap Polisi

Pasien tersebut menurut gubernur, punya riwayat perjalanan ke luar daerah, yaitu ke Gowa, Sulawesi Selatan, untuk menghadiri acara religi di sana.

Rusli sendiri mengaku sangat menyayangkan dengan sikap yang bersangkutan karena sangat tertutup.

Sebab sepulangnya ke Gorontalo, pasien tersebut tak pernah melaporkan diri ke bupati atau pemerintah setempat, bahwa dia ikut hadir dalam acara di Gowa.

“Karena itu kami menghimbau, semua jamaah yang mengikuti acara di Gowa untuk melapor kepada bupati dan walikota masing-masing untuk diperiksa,” harap Rusli.

Baca Juga:  Gerakan Awasi Coklit, Bawaslu Sulut Ingatkan Semua Data Pemilih Harus Valid

Selain mereka, keluarga pasien juga akan diperiksa rapid test, pungkas Rusli. (rin/fir/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *